KumpulBlogger

28 Februari 2009

Bagian Fasilitas Universitas Widyatama, Cepat Tanggap Juga

Saya merupakan seorang mahasiswa yang saat ini sedang menempuh pendidikan disalah satu kampus swasta yang ada di Kota Bandung. Sekarang merupakan tahun ketiga bagi saya di universitas tercinta ini. Harapan saya mundah-mundahan saja dapat menyelesaikan studi tepat waktu sesuai dengan kurikulum jurusan yang saya pilih walaupun sebenarnya kalau diingat-ingat lagi pada semester pertama saja dulu saya berkeinginan untuk pindah jurusan (lain waktu akan ditulis alasan mau pindah mengapa) dan seandainya lulusnya telat sedikit dari perkiraan saya ya tidak apa-apalah. Selama rentang waktu tersebut banyak hal yang saya peroleh dari kampus ini misalnya bisa kenal dengan siapa saja dan sedikit banyak mengetahui ruang lingkup jurusan yang saya ambil tepat Jurusan Teknik Industri.

Tulisan ini sebenarnya saya tulis berhubungan dengan tugas observasi kelompok kami pada semester yang lalu. Saya mencoba sharing pengalaman kepada siapa saja yang kebetulan membaca tulisan ini. Satu kelompoknya beranggota 2 orang mahasiswa. Pada semester V tersebut angkatan saya (TI ’06) mendapatkan salah satu mata kuliah yang namanya Mata Kuliah Perancangan Sistem Kerja atau sering mahasiswa Industri menyingkatnya menjadi PSK. Semua mahasiswa Industri pasti tidak aneh lagi dengan singkatan mata kuliah tersebut. Namun bagi mahasiswa yang berasal dari jurusan yang lain mungkin mendengar singkatan mata kuliah tersebut akan langsung berpikiran lain, hal tersebut menurut saya wajar karena mereka tidak mengetahui masalahnya apa?. Masalah yang ini kita lupakan saja.



Dalam tugas yang diberikan tersebut setiap kelompok bebas mencari dan memilih objek apa saja yang ada di sekitar kampus untuk diteliti namun tetap berkaitan dengan tugas mata kuliah bersangkutan. Tugas ini nantinya dipresentasikan dikelas minggu depan. Saat itu kelompok saya juga sempat bingung juga hendak mengambil objek observasinya apa? Saya masih ingat ada teman-teman yang pada waktu itu memilih objek observsinya pada system perparkiran untuk motor atau mobil, system pelayanan di Akademik, Pelayanan di LB dan yang lain-lainnya.

Setelah satu mata kuliah berakhir, saya mengajak teman saya berkeliling kampus bagian belakang untuk mengamati objek apa yang kira-kira dapat kita amati untuk tugas tersebut. Saat melihat-lihat dibelakang, saya tertarik dengan tempat pembakaran sampah kampus. Menurut saya objek tersebut menarik untuk kita teliti apakah system yang sudah ada didalamnya sudah memadai atau masih belum. Kita langsung menghampiri tempat pembakaran sampah tersebut yang kebetulan juga saat kami melakukan observasi ada beberapa orang petugas pembakaran yang sedang melakukan pembakaran sampah. Setelah berbincang-bincang sebantar dan akhirnya kami menanyakan kepada petugas tersebut apakah boleh kami melakukan observasi di sini? Petugas tersebut ternyata tidak keberatan. Bermodalkan kamera handpone teman saya mengambil beberapa objek yang ada pada pembakaran sampah tersebut. Salah satu hasil foto kameranya yaitu foto gerobak sampah diatas.

Sementara saya bertanya pada petugas yang sesekali memasukkan sampah ke dalam dapur pembakaran. Pertanyaan saya tentang hal-hal yang berhubungan dengan tugas kami misalnya bagaimana system kerjanya? Dalam seminggu pembakaran dilakukan berapa kali? Alat-alat kerja utama? Berapa orang petugas yang langsung terlibat? Setelah semua pertanyaan selesai diajukan dan mendapatkan jawaban yang cukup kami lalu melakukan pengukuran dimensi-dimensi yang berhubungan dengan dimensi dari dapur pembakaran dengan menggunakan meteran. Semua data yang ada dirasa cukup kamipun mengakhiri observasi tersebut. Data-data yang didapat tersebut harus diolah lagi, lalu dibuat dalam bentuk .ppt-nya untuk di presentasikan di kelas.

Presentasipun tiba dan kelompok kami menyampaikan apa yang telah kami peroleh dari observasi yang telah dilakukan. Yang menarik dari presentasi tersebut bahwa foto-foto yang kami tampilkan ternyata banyak mendapat pertanyaan. Salah satunya mengenai foto gerobak sampah di atas yang sebenarnya sudah tidak layak lagi untuk digunakan? Diikat menggunakan tali? Salah satu pegangannya menggunakan bambu? Masalah-masalah yang ada tersebut yang menurut kami semestinya diperbaiki karena berhubungan dengan kenyamanan pekerja dalam melakukan pekerjaannya, tidak mengandung resiko, pekerjaan masih layak atau tidak untuk dilakukan bila ditinjau dari beban yang direkomendasikan.

Satu minggu kemudian setelah presentasi tersebut berlalu yang saya lihat lagi pada tempat pembakaran sampah kampus sudah mengalami perubahan terutama gerobak-gerobak yang rusak sebagian diganti dengan gerobak yang baru, dicat ulang gerobak yang masih layak jalan dan seperti foto di atas tidak ada lagi tampak pada tempat pembakaran sampah tersebut. Disini sangat diperlukan peran dosen untuk menindaklanjuti/ menyampaikan permasalahan yang ada pada pihak kampus terutama untuk bagian fasilitas misalnya. Intinya pihak kampus melalui bagian fasilitas telah melakukan perubahan nyata dari permasalahan yang ada. Bagian Perencanaan dan Pengembangan (RenBang) kampus cepat tanggap dengan hasil observasi tersebut. Sebagai mahasiswa kami merasa puas sekaligus bangga menjadi bagian dari kampus tercinta ini karena pelayanan yang diberikan sudah baik. Dari hal tersebut kita dapat belajar bahwa apabila ada pendapat, saran, masukkan, kritik, dan lain-lainnya untuk perkembangan kampus kearah yang lebih baik, hal tersebut tidak ada salahnya untuk kita sampaikan. Jaya selalu untuk Kampusku, Jaya selalu Universitasku. Bravo…

Related Posts :



Widget by Hoctro | Jack Book

Komentar :

ada 2 comments ke “Bagian Fasilitas Universitas Widyatama, Cepat Tanggap Juga”
Anonim mengatakan...
pada hari 

mana read morenya ben?

Beny M mengatakan...
pada hari 

pusing jg template yang baru....
buat read more susah...he...mo ganti lg pake yang lan aja
laoding jg lama....

Posting Komentar

Silahkan Tinggalkan Komentar apabila Anda merasa puas/tidak puas dengan judul postingan ini. Terima Kasih. Berkunjung lagi di lain waktu

KumpulBlogger

Ayat Hari Ini

Reader Community

My PageRank

Mari Tukaran Links

 
This Blog is proudly powered by Blogger.com | Template by Angga Leo Putra