KumpulBlogger

27 Juli 2011

Kunci Multiplikasi dan Promosi dari Tuhan (2)

Baca juga tulisan lain yang pertama tentang Kunci Multiplikasi dan Promosi dari Tuhan (1)


Tuhan menghendaki agar kita semua mengalami multiplikasi dalam segala asfek kehidupan kita. Firman Tuhan berkata dalam Kejadian 1:28
Kejadian 1:28
Allah memberkati mereka, lalu Allah berfirman kepada mereka: “Beranakcuculah dan bertambah banyak; penuhilah bumi dan taklukkanlah itu, berkuasalah atas ikan-ikan di laut dan burung-burung di udara dan segala binatang yang merayap di bumi”


Multiplikasi terjadi ketika manusia mulai menabur dalam kehidupannya. Multiplikasi adalah kehendak Allah. Apa yang kita tabur, itu juga yang akan kita tuai. Hukum tabur tuai berlaku dalam kehidupan ini. Ketika kita menabur hal yang baik maka damai sejahtera Tuhan akan berlimpah dalam hidup kita dan damai sejahtera harus terus tetap kita kejar dalam kehidupan keseharian kita yang berguna untuk saling membangun satu dengan yang lainnya.

Ada 4 hal untuk mengalami multiplikasi dan promosi dalam segala hal yaitu:

 
1.      Menabur Firman Tuhan
Perkataan kita dapat merubah segala sesuatu. Apalagi apabila kita menabur/mengabarkan Firman Tuhan melalui perkataan kita maka kita akan menuai buah yang baik dalam kehidupan kita maupun dalam kehidupan orang lain yang mendengar dan menerima perkataan tersebut. Ketika memikirkan hal-hal yang baik, maka perkataan yang baik pula yang keluar dari mulut kita.
2.      Menabur Doa
Kisah hidup seorang ibu yang bernama Hana yang diceritakan dalam kitab 1 Samuel menjadi kesaksian hidup bagaimana seorang yang menabur doa akan menuai berkat berkali lipat. Menabur doa berarti kita berdoa buat diri kita, keluarga, gereja, orang-orang seiman, orang lain, yatim piatu, bangsa dan negara. Firman Tuhan sering kita dengar didalam Alkitab bahwa diantara Yerusalem (didalam keluarga), Yudea (orang-orang seiman) dan Samaria (orang-orang tidak seiman).
3.      Menabur Harta
Menyisihkan berkat yang kita peroleh untuk pekerjaan Tuhan tidak akan merugikan kita. Fiman Tuhan dalam Amsal 11:24-25 berkata: ”Ada yang menyebar harta, tetapi bertambah kaya, ada yang menghemat secara luar biasa, namun selalu berkekurangan”. Kita akan mengalami multiplikasi dalam keuangan jika kita menabur harta kita untuk pekerjaan Tuhan.
4.      Menabur Hidup
Menyerahkan hidup kita secara full time untuk melakukan pekerjaan Tuhan itu tidak mudah dan gampang menurut saya dan hanya sedikit orang yang mau melakukan hal tersebut. Buktinya tidak semua orang mau menjadi pelayan Tuhan. Ataupun yang mau menyerahkan hidupnya untuk hidup baru di dalam Tuhan juga jarang kita jumpai. Namun kita percayakan semuanya kepada Tuhan. Tidak ada yang mustahil di dalam Dia dan menurut kasih karunia-Nya semua itu.
Semoga tulisan ini bermanfaat untuk pembaca sekalian. Tuhan Yesus memberkati kita, seluruh keluarga kita, bangsa dan negara Indonesia tercinta. Amin.

Tulisan tentang: multiplikasi dan promosi dari Tuhan (1) dapat juga dibaca disini

Sumber Tulisan: Pdt. David Tjakra Wisaksana dalam Monthly News-Healing Movement Ministry, Edisi ke-76 tgl 24 Juli 2011 namun saya tulis ulang dengan gaya bahasa saya sendiri.
Sumber Gambar padi23.jpg



Related Posts :



Widget by Hoctro | Jack Book

Komentar :

ada 0 comments ke “Kunci Multiplikasi dan Promosi dari Tuhan (2)”

Posting Komentar

Silahkan Tinggalkan Komentar apabila Anda merasa puas/tidak puas dengan judul postingan ini. Terima Kasih. Berkunjung lagi di lain waktu

KumpulBlogger

Ayat Hari Ini

Reader Community

My PageRank

Mari Tukaran Links

 
This Blog is proudly powered by Blogger.com | Template by Angga Leo Putra